Kiat-Kiat Komunikasi Pemasaran Untuk Meningkatkan Minat Beli Konsumen Di Dusun Pasar Lubuk Landai
Abstract
Seiring dengan semakin banyaknya angka pengangguran di Indonesia, dibutuhkan semakin banyak wirausaha muda yang sanggup membuka lapangan kerja yang baru.Para wirausaha muda ini diharapkan dapat menjadi agent of change dalam memasarkan produk usahanya.Sasaran kegiatan ini adalah para generasi muda yang ada di Dusun Pasar Lubuk Landai Kecamatan Tanah Sepenggal, Kabupaten Bungo. Para peserta diharapkan dapat memahami dan meningkatan kemampuan dalam strategi komunikasi pemasaran untuk meningkatkan minat beli konsumen pada usaha yang sedang dan akan dirintis. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Staf Pengajar Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi bekerjasama Pemerintah Dusun Pasar Lubuk Landai Kecamatan Tanah Sepenggal, Kabupaten Bungopadatanggal 23 Desember 2019 bertempat di Aula Kantor Rio Dusun Pasar Lubuk Landai. Diikuti oleh 50 orang peserta dari generasi muda yang terdiri dari lulusan Sekolah Menenga Atas, Mahasiswa dan Sarjana. Hadir dalam kegiatan ini Camat Kecamatan Tanah Sepenggal, Rio Dusun Pasar Lubuk Landai beserta Perangkat Dusun. Kegiatan ini berupa pelatihan dan penyuluhan tentang Kiat-Kiat Komunikasi Pemasaran yang Efektif untuk Menarik Minat Beli Konsumen.Manfaat kegiatan menambah informasi dan meningkatkan pemahaman praktek bagi generasi muda yang memilih sebagai Wirausaha Mandiri dalam merintis profesinya di masa mendatang.
Kata Kunci: Komunikasi Pemasaran, Generasi Muda, Wirausaha Mandiri
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.