Pengaruh Pemberian Beberapa Jenis Pupuk Kandang Terhadap Pertumbuhan Bibitkopi Varietas Robusta ( Coffea robusta ).
Abstract
Penelitian ini telah dilaksanakan di Kebun Desa Tuo Kecamatan Lembah Masurai Kabupaten Merangin, Penelitian ini telah dimulai dari tanggal 05 Desember 2016 s/d 28 Maret 2017. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Pemberian Beberapa Jenis Pupuk Kandang Terhadap Pertumbuhan Bibit Kopi Varietas Robusta ( Coffea robusta ), dan untuk mengetahui jenis pupuk kandang yang tepat untuk pembibitan kopi varietas robusta. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan yaitu A:tanpa perlakuan, B: pupuk kandang ayam, C: pupuk kandang sapi, D: pupuk kandang kambing dan E pupuk kandang kerbau. Hasil pengamatan dianalisis dengan menggunakan Statistik Analisis Ragam (Anova), apa bila berpengaruh nyata maka dilanjutkan dengan uji Duncan New Multiple Range Tes’t (DNMRT) pada taraf 5 %. Parameter yang diamati adalah tinggi tanaman (cm), diameter batang (mm), jumlah daun (helai) dan berat kering akar (gr). Dari hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian beberapa jenis pupuk kandang berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman (cm), jumlah daun (helai), dan berat kering akar (gr), akan tetapi perlakuan tidak berpengaruh nyata diameter batang (gr).
Kata Kunci : Pupuk Kandang, Pertumbuhan Bibit Kopi Robusta.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.36355/jsa.v3i2.201
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Jurnal Sains Agro
JSA (Jurnal Sains Agro) online ISSN 2580-0744 is published by Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Muara Bungo
View My Stats